ISACA
ISACA adalah suatu organisasi profesi internasional di bidang tata kelola teknologi informasi yang didirikan di Amerika Serikat pada tahun 1967 . Awalnya dikenal dengan nama lengkap Information Systems Audit and Control Association , saat ini ISACA hanya menggunakan akronimnya untuk merefleksikan cakupan luasnya di bidang tata kelola teknologi informasi . ISACA telah memiliki kurang lebih 70.000 anggota yang tersebar di 140 negara. Anggota ISACA terdiri dari antara lain auditor sistem informasi , konsultan , pengajar, profesional keamanan sistem informasi, pembuat perundangan, CIO , serta auditor internal. Jaringan ISACA terdiri dari sekitar 170 cabang yang berada di lebih dari 60 negara, termasuk di Indonesia. Publikasi Standards, Guidelines and Procedures for information system auditing (bersama dengan IFAC ) COBIT Val IT Information System Control Journal Sertifikasi Certified Information Systems Auditor (CISA) Certified Information Securi...